SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA, BERIKAN KOMENTAR ATAU ISILAH POLLING YANG TERSEDIA UNTUK LEBIH MENINGKATKAN ISI BLOG INI

Sabtu, 03 Juli 2010

Proses Terjadi Pemanasan Global

Gambar di bawah menunjukan proses bagaimana planet kita menjadi panas, akibat global warming yang mengancam kita.



Global Warming (Pemanasan Global) adalah proses naiknya suhu rata-rata
tahunan bumi.Kisah ini bermula dari Revolusi industry,dimana Pemanasan itu
sendiri terjadi akibat keberadaan gas rumah kaca seperti karbon dioksica (CO2),
karbon monoksida (CO), gas metan dsb. Gas-gas ini loh siBiang keladinya
Efek Rumah Kaca (Greenhouse Effect) pada atmosfer bumi sehingga panas
matahari sebagian besar terperangkap dalam atmosfer bumi yang pada
akhirnya mengakibatkan naiknya suhu udara rata-rata bumi.
pemanasan global ini disebabkan oleh bertambahnya gas-gas rumah kaca.
gas rumah kaca yaitu gas yang menjaga suhu dipermukaan bumi.dalam keadaan tertentu bertambahnya gas rumah kaca dapat mempercepat proses fotosintesis pada tumbuhan dan menjaga agar bumi kita tetap hangat.Namun,terlalu banyak gas rumah kaca yang dihasilkan dapat menyebabkan terjadinya perubahan suhu bumi yang berlebihan dan tidak memberikan keuntungan bagi manusia.kelebihan gas-gas rumah kaca ini menyebabkan sesuatu kejadin yang disebut efek rumah kaca.

apa itu efek rumah kaca?



efek rumah kaca perytama kali di usulkan oleh Joseph Fourier pada tahun 1824,yaitu dimana pemanasan suatu benda langit dimana disebabkan oleh komposisi suatu atmosfernya.
menurut penelitian yang dilakukan,gas-gas rumah kaca yang berkontribusi pada pemanasan global saat ini karbon dioksida(CO2) yang dihasilkan dari buangan gas dari mesin bermotor,asap dari pembakaran industri.selain itu gas metana(CH4) yang dihasilkan dari agrikultur dan peternakan(terutama dari pencernaan hewan ternak),lalu gas NO yang menghasilkan 300 kali efek pemanasan global dan CFC (chlorofluorocarbons) yang menghasilkan ribuan kali efek pemanasan global.Namun.penggunaan gas ini telah dilarang karena dituding sebagai penyebab rusaknya lapisan ozon.
bagaimana proses terjadinya efek rumah kaca?
efek rumah kaca
bumi kita tetap hangat di tengah suhu di luar angkasa yang dingin karena adanya proses efek rumah kaca.
efek rumah kaca ini terjadi ketika adanya radiasi matahari menuju bumi ketika sampai pada atmosfer bumi sebagian dari radiasi tersebut dipantulkan melalui sinar infra merah dan sebagian lagi diteruskan melalui permukaan bumi.panas tersebut dipantulkan oleh permukaan bumi dan sebagian di serap oleh gas-gas rumah kaca.penyerapan panas yang dilakukan oleh gas rumah kaca ini menyebabkan bumi kita menjadi hangat.
namun yang tejadi saat ini dengan bertambahnya gas-gas rumah kaca membuat bumi menyerap lebih banyak panas dan dan terjadilah apa yang kita sebut dengan pemanasan global.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar